Tana Paser, Gabungan Komisi DPRD Kab. Paser menggelar Rapat dengar pendapat (RDP) dengan Pemerintah daerah Dengan Beberapa Pedagang Pasar Senaken Rapat gabungan komisi tersebut mengundang dinas terkait dan UPTD pasar Senaken, yang mana terkait kepengurusan atau pengelolaan pasar pengaturan retribusi pasar dan lain-lain , bertempat diruang Rapat Bapekat Sekretariat DPRD Kab Paser, Kamis (19/5). Pada RDP tersebut dipimpin Wakil Ketua DPRD kab Paser Fadly imawan dihadiri juga Anggota DPRD kab Paser yaitu Budi Santoso, M Saleh, Hamransyah, Umar, Abdul Aziz, Basri, Edwin Santoso, Eva Sanjaya, H lamaludin, Hj.Dian Yuniarti, Hj.Noveri Amalia Parmiesca. Hadir pula Asisten Perekonomian dan pembangunan Adi Maulana yang mewakili Bupati Paser,Kasat Intel Polres Paser Rahmat Wiwit SH, kadis perindakop,Bapenda,ka Sat Pol PP, UPTD pasar Senaken Dalam Rapat Dengar Pendapat ini Fadly menyampaikan bahwa dari yang dijelaskan kadis perindakop pemerintah sudah dirugikan selama 2 th tidak menarik retribusi sesuai dengan ketentuan,tentunya dengan adanya administrasi yang jelas agar kedepannya tidak terjadi lagi seperti ini harus ada ketegasan dari pemerintah kabupaten Paser. Dasarnya mereka menyerahkan itu kepemerintah berupa surat menyurat agar kedepannya tidak jadi masalah dan guna mendapatkan solusi yg baik Kata Fadly Rusman Perwakilan Pedagang Menyampaikan kami membayar sebesar 55 jt untuk uk Besar dan Yg kecil 45 jt untuk mendapatkan hak pakai bangunan Dengan retribusi 2000/hari Keinginan dari pedagang karena sudah cukup meresahkan Agar diserahkan langsung ke pada pemerintah Karena agar status kami lebih legal dan pengelolaan dan pengaturan retribusi pasar lebih jelas. Perwakilan Pedagang juga berharap apa yang di inginkan masyarakat Paser nantinya bisa didorong dan disampaikan ke Pihak Pemerintah Terkait karena ini sudah cukup lama dan sudah tercatat melalui Surat dari Pa Bupati Pada saat itu.kata Rusman M.Saleh menambahkan setidaknya ada ketegasan dari dinas bagaimana status swasta tersebut nanti nya jangan sampe mereka menuntut upah lagi agar tidak membayar gono gini kepada para pedagang tolong dari dinas agar lebih tegas Kami harap semua pengelolaan dan pengaturan yg ada di pasar dapat di kembalikan sesuai tupoksinya ,Namanya pasar penampungan tidak boleh ada yang jadi alih fungsi menjadi tempat tinggal hanya boleh untuk tempat jualan. M.Saleh Menambahkan Sistem pengaturan yg ada dipasar senaken harus lebih jelas agar Penataan Parkir lebih tertatata contohnya bisa dibuatkan parkir automatis seperti di daerah yg lain dan dibuatkan zona parkir karena kita memuat retribusi harus buat fasilitas yg memadai Agar pasar senaken lebih baik lagi,Ujar Politisi PDI P tersebut Asisten perekonomian dan pembangunan Adi Maulana menjelaskan bahwa Saya mengapresiasi kepada pemerintah kab paser dan DPRD tentunya menfasilitasi ada nya Masalah ini dan guna mendapatkan solusi yg baik agar tidak ada masalah baru secara berkelanjutan dengan cara menyelesaikan masalah satu persatu harapan saya tidak menimbulkan masalah baru kedepanya Dari pa bupati jelas dan tegas tidak ada kompromi untuk sesuatu bangunan yg ada diatas hak tanah pemerintah Bangunan yg ilegal tersebut seluruh nya akan dibongkar secara bertahap. Bnyak masukan kritik dan saran yg sy terima dr rapat hari ini Nanti ada lanscap tata letak pasar Untuk menentukan zona zona pedagang Untuk parkir akan kami koordinasikan dengan dishub agar parkir pasar senaken lebih tertata. Kata adi AKP Rahmat wiwit SH mengatakan Terkait masalah pungli dapat diselesaikan dengan kekeluargaan dan mencari kesepakatan bersama, administrasi yg ada di pasar senaken agar dapat lebih tegas sesuai dengan sangsi yg ada jika terjadi tindakan yang mencurigakan silakan lapor ke kami akan kami tindak lanjuti.Agar nantinya tidak ada masalah baru secara berkelanjutan dengan cara menyelesaikan masalah satu persatu harapan saya tidak menimbulkan masalah baru lagi tutupnya. (humasfadyl)
Beranda
Post
Pedagang Pasar Senaken Mengeluh Ke DPRD Tentang kepengurusan dan pengelolaan pasar Senaken
Pedagang Pasar Senaken Mengeluh Ke DPRD Tentang kepengurusan dan pengelolaan pasar Senaken
20 Mei 2022 0 Komentar
Keluarga Besar Persaudaraan Setia Hati Terate cabang Paser menggelar acara Halal BiHalal di Pedepokan PSHT Paser di Desa Jone kecamatan Tanah Grogot,
Ketua DPRD Paser ikut meresmikan gedung perkantoran PT Kideco yang baru.

Dipost Oleh DPRD Paser
humas pemberitaan