Ketua DPRD Hadiri Pleno Pemilu 2024

Ketua DPRD Hadiri Pleno Pemilu 2024
humas

Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Paser menggelar Rapat Pleno terbuka rekapitulasi hasil perhitungan perolehan suara tingkat kabupaten pada pemilu tahun 2024, bertempat di Ballroom Hotel Grand Sadurengas, Sabtu (2/03/2024).

Rapat Pleno ini dihadiri masing - masing perwakilan Partai Politik, para Caleg dan saksi yang ada di seluruh kecamatan di kabupaten Paser,  juga hadir  Ketua DPRD Kabupaten Paser H Hendra Wahyudi, Sekda Kabupaten Paser, Kapolres Paser, Dandim Paser, Kepala Kejari, Plt Ketua KPU, Ketua Bawaslu, Kasbangpol dan Satpol PP.

Ketua DPRD Hendra Wahyudi mengharapkan rapat pleno terbuka ini berjalan dengan baik, lancar dan transparan.

“Saya berpesan kepada TNI dan Polri untuk tetap menjaga keamanan agar rapat pleno terbuka tingkat kabupaten ini berjalan dengan lancar dan untuk semua pihak agar bisa sama sama menciptakan situasi yang damai selama proses perhitungan Suara hingga perolehan hasil rekapitulasi tingkat Kabupaten selesai nanti,”ucap ketua.

Sementara, Ketua Plt KPU Paser Muhammad Makbul dalam sambutanya menyatakan perolehan suara di setiap TPS yang kemudian selanjutnya telah dilakukan rapat pleno terbuka rekapitulasi di tingkat Kecamatan.

Makbul mengatakan bahwa di 10 kecamatan tersebut telah semuanya selesai melakukan rekapitulasi perhitungan Suara " dan hasilnya itulah yang akan kita rekap pada rapat pleno terbuka ditingkat Kabupaten yang insya Allah akan kita mulai pada hari ini hingga selesai " ujar Makbul. (humas dprd)

Related Posts