DPRD Paser Gelar Raker Bapemperda

DPRD Paser Gelar Raker Bapemperda
-

DPRD Paser gelar Rapat kerja (Raker) Badan pembentukan peraturan daerah ( Bapemperda ) bersama Perangkat Daerah dalam pembahasan usulan Rancangan peraturan daerah (Raperda) Prakarsa Perangkat Daerah Pemerintah Kabupaten Paser yang akan diusulkan Propemperda Tahun 2025. Kamis (31/10/2024). 

Rapat di pimpin Wakil Ketua Bapemperda Basri M dan diikuti, Zulfikar Yusliskatin, Acong Aspiyek, Syukran Amin, Andi Muhammad Rizal dan Sekretaris Bapemperda M Iskandar Zulkarnain.

Dalam rapat ini ada empat usulan Raperda Inisiatif yang diusulkan DPRD, dan menurut Basri pihak DPRD Paser juga sudah mempersiapkan naskah akademik yang telah disusun oleh dua Universitas untuk menunjang Raperda ini.

" Secara umum disampaikan bahwa naskah.Akademik ini sudah kami buatkan forum diskusi kemarin, di Hotel Kryad Sadurengas yang dihadiri oleh OPD terkait, " katanya. 

Harapannya dari inisiatif yang ditawarkan DPRD, Dinas terkait bisa memahami, menanggapi, memberi usulan dan bisa melaksanakan, demi kesempurnaan Perda ini nantinya," harapnya. (humas dprd) 

Related Posts