DPRD Paser Tetapkan Struktur Komisi dan AKD
- harmin1313
- 08 October 2024
- 439 Views
DPRD Kabupaten Paser sepakat pembentukan struktur komisi-komisi dan Alat Kelengkapan Dewan (AKD) di Ruang Rapat Paripurna, Selasa (08/10/2024).
Rapat Paripurna yang diselenggarakan secara internal tersebut, dipimpin Ketua DPRD Hendra Wahyudi didampingi Wakil Ketua DPRD Sementara Zulkifli Kaharuddin dan diikuti jajaran anggota dewan serta hadir Setwan M Iskandar Zulkarnai bertempat di Ruang Rapat Paripurna.
Ketua DPRD Hendra Wahyudi mengatakan, rapat paripurna hari ini digelar dengan tiga agenda, yakni penetapan personalia alat kelengkapan DPRD, pengumuman usulan Fraksi DPRD, pemilihan personalia Badan Kehormatan DPRD serta rapat internal masing-masing alat kelengkapan DPRD Paser.
Selain itu sebut Hendra Wahyudi, untuk komposisi dan personalia alat kelengkapan DPRD, meliputi Badan Musyawarah (Banmus), Badan Pembentukan Peraturan Daerah (Bapemperda), Badan Anggaran (Banggar ) dan Badan Kehormatan (BK).
Pada kesempatan itu, Sekretaris Dewan (Sekwan) DPRD Paser M Iskandar Zulkarnain membacakan susunan keanggotaan Badan Musyawarah terdiri Ketua DPRD, Wakil Ketua I DPRD, Wakil Ketua II DPRD, Sekretaris DPRD dan seluruh Fraksi di DPRD Paser.
Selanjutnya untuk Komisi I Bidang Pemerintahan dan Hukum, Ketua Kasri, Wakil Umar dan Sekretaris Edwin Santoso serta anggota Zulfikar Yusliskatin, Indra Pardian, Hamsi, H.Abdullah, Hamransyah dan Muhammad Jarnawi.
Komisi II membidangi Ekonomi, Keuangan dan Kesejahteraan Rakyat, Ketua Sukran Amin, Wakil Basri M, Sekretaris Lasminah dan aggota Agus Santosa, Nurhayati, Burhanuddin, H.Muhammad Nasir, Achong Asfiyek dan anggota proses PAW.
Sedangkan Komisi III membidangi Pembangunan, Ketua Abdul Azis, Wakil Ilcham Halid, Sekretaris Raniyanto dan anggota M. Rama Romilza Azhari, Elly Ermayanti, Sri Nordianti, Sultan Surya Pasya, Arlina, S Hut dan Andi M Rizal Ashari.
Selanjutnya Badan Pembentukan Peraturan Daerah, Ketua Indra Pardian, Wakil Burhanuddin, Sekretaris DPRD (Bukan Anggota) dan anggota, yakni Sukran Amin, Zulfikar Yusliskatin, Abdul Azis, Basri M, Andi M Rizal Ashari, Acong Asfiyek dan Muhammad Jarnawi.
Untuk Badan Anggaran terdiri Ketua DPRD, Wakil Ketua I DPRD, Wakil Ketua II DPRD, Sekretaris - Skjretaris DPRD serta anggota Fraksi -Fraksi DPRD.
Sementara, Badan Kehormatan sebagai Ketua Muhammad Jarnawi, Wakil Agus Santoso, Sekretaris DPRD dan anggota Basri M. (humas DPRD)